Pola pikir adalah penentu bagaimana seseorang menjalani kehidupan. Orang dengan pola pikir positif selalu dapat mengambil pelajaran dari kegagalan yang ia alami. Sedangkan orang dengan pola pikir negatif melihat hambatan sebagai sesuatu yang sulit ia hindari. Oleh sebab itu memiliki pola pikir untuk selalu berkembang merupakan kunci untuk meraih tujuan hidup.
Pola pikir adalah sekumpulan keyakinan yang membentuk atau membangun cara berpikir memahami dunia dan diri sendiri. Menurut Psikolog Carol Dweck, apa yang sobat yakini memainkan peran penting terhadap tujuan yang ingin dicapai. Melalui pola pikir berkembang inilah seseorang terus termotivasi untuk belajar dan meningkatkan keterampilan diri.
Bagi sobat yang saat ini sedang dalam proses untuk mengembangkan pola pikir ke arah yang lebih baik, simak tips berikut ini ya!
Tips 1: Pahami Kebutuhan untuk Berubah
Saat ini, perubahan terjadi begitu cepat. Mereka yang tidak mampu beradaptasi dengan perubahan akan kesulitan dalam menyesuaikan ritme dengan dunia sekitarnya. Memahami kebutuhan untuk berubah merupakan langkah awal untuk memiliki pola pikir berkembang.
Tips 2: Identifikasi Tujuan
Segala hal yang dilakukan dengan tujuan jelas tentu akan lebih mudah terlaksana. Ketika sobat sudah memahami kebutuhan untuk berubah, cobalah identifikasi tujuan. Mengidentifikasi tujuan dapat memudahkan sobat dalam merancang langkah selanjutnya yang akan diambil.
Tips 3: Motivasi Diri Sendiri
Untuk berubah ke arah yang lebih baik tentunya membutuhkan motivasi berkelanjutan. Berikan diri mu motivasi untuk selalu melangkah di arah yang tepat. Beberapa cara untuk terus memotivasi diri sendiri antara lain: mendengarkan podcast pengembangan diri, membaca buku-buku inspirasional, atau menonton video orang-orang sukses.
Tips 4: Bersiap untuk Menemui Kegagalan
Dalam mencapai tujuan tentu sobat akan menemukan kegagalan dalam prosesnya. Walaupun demikian, bukan berarti sobat harus berhenti dan tidak berupaya sama sekali untuk mencapai tujuan. Hadirnya kegagalan dalam usaha mu dapat bermakna sebagai pembelajaran di kemudian hari.
Tips 5: It’s Time to Action
Tips selanjutnya untuk memiliki pola pikir berkembang adalah dengan merencanakan tindakan yang akan diambil. Memiliki tujuan untuk menjadi seorang penjual yang handal? Mulai lah praktikkan ilmu penjualan yang sudah sobat pelajari ke dalam aktivitas penjualan. Selain itu, tuliskan langkah-langkah lainnya yang akan sobat ambil dalam rangka mencapai tujuan mu.
Tips 6: Kelilingi Diri dengan Orang-Orang Positif
Dengan siapa sobat menghabiskan waktu sangat berpengaruh terhadap cara pandang. Saat sobat bertekad untuk mengubah pola pikir menjadi lebih berkembang, kelilingi diri dengan orang-orang yang sama. Lingkaran pergaulan sangat menentukan bagaimana sobat akan bertumbuh.
Nah itu lah 6 tips yang dapat sobat aplikasikan untuk memiliki pola pikir berkembang.